
LONDON, iNews.id – Bek Chelsea Cesar Azpilicueta membela rekan satu timnya Tammy Abraham dan Mason Mount, yang mendapat kritikan dari Jose Mourinho. Kritikan itu dilontarkan usai The Blues kalah 0-4 dari Manchester United (MU) pada pekan pertama Premier League di Old Trafford, Minggu (11/8/2019) malam WIB.
Mantan Pelatih Chelsea itu mempertanyakan keputusan arsitek The Blues Frank Lampard yang tak menurunkan Marcos Alonso, N’Golo Kante dan Olivier Giroud. Lampard justru menurunkan pemain muda seperti Abraham dan Mason. Namun, Azpilicueta merasa pemain muda Chelsea sudah layak mendapat tempat di dalam skuat utama.
“Mereka bermain karena layak berada di sini. Mereka berjuang pada setiap sesi latihan, dan memberikan kepercayaan. Mereka terus berlatih bersama Chelsea sejak masih muda, dan sekarang merupakan peluang tepat untuk belajar dari setiap laga,” kata Azpilicueta kepada Sky Sports.
Pemain berpaspor Spanyol itu sadar hasil minor yang didapatkan Chelsea berpotensi membuat timnya rawan dihujat. Namun, dia yakin timnya bisa memperbaiki performa dan bangkit pada laga berikutnya.
“Semua tentu berharap bisa memulai musim dengan cara yang lebih baik. Tetapi, kami harus menghadapi kenyataan yang ada dan bangkit lebih kuat ketimbang sebelumnya. Chelsea akan berjuang, dan pasti ada tanda tanya ketika kami tidak menang,” ujarnya.
Selanjutnya Chelsea akan bertemu Liverpool pada laga Piala Super Eropa, Kamis (15/8/2019) dini hari WIB. Azpilicueta sadar The Reds bukan lawan yang mudah. Tetapi, dia yakin Chelsea bisa meraih hasil positif.
“Kami tahu tim ini masih bisa berbenah. Kami akan bertanggung jawab dan bergerak maju. Kami akan berjuang memperebutkan trofi menghadapi tim bagus, sehingga harus siap,” tutur Azpilicueta.
Editor : Abdul Haris
from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2MZ1JWv
Masih Binggung Mencari Situs Togel Online, Live Casino & Taruhan Bola Yang Terpercaya ?
ReplyDeleteProses Transaksi Yang Cepat Dan Super Mudah
Minimal Depo 20rb & WD 50rb
cs online 1x24 jam
WA : [+855]964630067