Pages

Monday, October 8, 2018

Heboh, Ada Mayat Diikat di Ranjang lalu Diletakkan di Tengah Jalan

RIYADH, iNews.id - Jagad maya Arab Saudi dihebohkan dengan penemuan mayat pria dalam kondisi terikat di ranjang dan dibungkus selimut.

Anehnya, ranjang berisi mayat itu seperti sengaja ditinggal di tengah jalan di Kota Abha oleh pelaku. Peristiwa yang diketahui terjadi pada 5 Oktober malam ini pun membuat geger pengguna jalan.

Tak hanya itu, mereka merekam kejadian ini menggunakan kamera telepon genggam hingga menjadi viral di dunia maya.

Kepolisian setempat, seperti diberitakan Sabq, menyatakan, mayat pria itu diketahui sebagai penduduk sekitar, namun statusnya ilegal.

Sejauh ini belum ada laporan apakah dia merupakan korban pembunuhan atau bukan. Penyebab kematiannya juga tidak diketahui.

Polisi belum mau memberikan komentar, penyelidikan masih berlanjut.

Editor : Anton Suhartono

Let's block ads! (Why?)

from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2pKxplH

No comments:

Post a Comment