
JAKARTA, iNews.id – Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno siap memanfaatkan masa kampanye untuk meraup simpati rakyat. Senin (24/9/2018) besok, pendamping Prabowo Subianto itu direncanakan mengawali perjalanannya menyapa pemilih dari Jawa Tengah.
"Kita sudah susun jadwal kampanye dan kebetulan saya besok kebagian di Jateng," ujar Sandi di Lapangan Monumen Nasional, Jakarta, Minggu (23/9/2018).
Jawa Tengah dikenal sebagai basis suara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) atau kerap diistilahkan sebagai kandang banteng. Pada Pilpres 2014, perolehan suara Joko Widodo di provinsi ini unggul telak atas Prabowo Subianto.
Berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jokowi meraup 66,65 persen suara. Sementara Prabowo mendapatkan 33,35 persen suara. PDIP merupakan salah satu partai politik pendukunga pasangan capres dan cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin.
BACA JUGA: SBY Walkout dari Karnaval Kampanye Damai di Monas
Sandi mengaku tak memiliki persiapan khusus untuk menjalani tahapan kampanye tersebut. Menurutnya, terpenting istirahat cukup dan makan makanan bergizi, serta memulai dengan doa.
Mantan Wagub DKI Jakarta ini berharap kampanye berlangsung penuh dengan kedamaian serta bersih dari berita bohong atau hoaks.
"Berinterugritas bahwa negara kita sangat beragam cinta damai dan data yang kita miliki menunjukkan bahwa masyarakat ingin kampanye yang berpelukan, teletubbies effect. Kita akan pastikan semua bukan hanya dari kita tapi dari masyarakat," ujarnya.
Editor : Zen Teguh
from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2pwR8oU
No comments:
Post a Comment