PAREPARE, iNews.id - Seorang lai-laki asal Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) ditangkap Tim Crime Hunter Polres Parepare usai video aksinya mempertontonkan alat vital, viral di media sosial. Pelaku melakukan pornoaksi tersebut di hadapan sejumlah perempuan.
R asal Kota Parepare diamankan langsung dari rumahnya, Minggu (9/2/2020). Dia diamankan tanpa perlawanan.
Penangkapan R bermula saat warga mengunggah video aksi pelaku ke media sosial. Sontak video tersebut viral dan jadi keresahan warga.
Kanit Resmob Polres Parepare, Aiptu Faesal mengatakan, pelaku nekat melakukan aksi eksibisionis di tempat umum untuk mendapatkan kepuasan batin. “Untuk mencari kepuasan diri sendiri,” katanya.
Selain pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti satu unit sepeda motor dengan nopol DP 2489 AK, helm warna kuning serta sejumlah pakaian yang digunakan pelaku saat beraksi. Pelaku diamankan di Mapolres Parepare untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.
Editor : Umaya Khusniah
from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2OH7lET
No comments:
Post a Comment