Pages

Friday, May 3, 2019

Upacara Penobatan Rama X, Raja Thailand Maha Vajiralongkorn Dimulai

BANGKOK, iNews.id - Penobatan Raja Thailand Maha Vajiralongkorn dimulai, Sabtu (4/5/2019). Ini menjadi upacara pertama sejak penobatan almarhum ayahnya pada 1950 silam.

Dilaporkan AFP, ritual yang rumit itu disiarkan langsung di televisi Thailand sejak pukul 10:09 (0309 GMT) waktu setempat. Dalam tayangan tampak Raja, yang biasa mengenakan seragam militer putih, kali ini memakai jubah putih.

Raja Vajiralongkorn, yang berusia 66 tahun, akan dinobatkan secara resmi dan bersiap diurapi dengan air suci yang diambil dari seluruh Thailand. Upacara penobatan raja ini akan digelar selama tiga hari yang dimulai hari ini, Sabtu (5/5).

Raja Vajiralongkorn dikenal sebagai Rama X, raja kesepuluh dari dinasti Chakri, yang sudah memerintah sejak 1782.

Upacara Sabtu ini akan dimulai dengan raja menerima air suci dan mengoleskannya dengan lembut di wajahnya di sebuah kuil di dalam kompleks Grand Palace.

Penghormatan dari tembakan meriam akan menandai momen itu. Para biksu juga hadir dalam prosesi itu.

Beberapa kaum Brahmana Hindu berambut abu-abu juga hadir pada upacara sinkretik itu, yang melambangkan transformasi Rama X dari manusia menjadi sosok ilahi.

Raja kemudian akan duduk di bawah payung negara dan akan menerima Mahkota Kemenangan, sebuah topi baja emas 7,3 kilogram (16 pon) dengan berlian dari India.

Bagi kebanyakan orang Thailand, ini akan menjadi yang pertama kalinya mereka menyaksikan penobatan raja. Sebab penobatan terakhir digelar pada 1950, yakni penobatan ayah dari Raja Vajiralongkorn, Raja Bhumibol Adulyadej.

"Saya senang memiliki kesempatan untuk menjadi bagian dari ini. Saya di sini untuk melihat emosi warga," kata Jakarin Kerdchok (16), seorang siswa sukarelawan yang mengambil foto di dekat istana, kepada AFP.

Ratusan pejabat negara dengan seragam putih berjajar di jalan-jalan di sekitar Istana Besar. Namun, hanya ada sekumpulan warga sipil yang menantang matahari yang panas untuk mengikuti konvoi kerajaan.

Bhumibol dipandang sebagai sosok persatuan di kerajaan yang kacau secara politik hingga kematiannya pada Oktober 2016.

Putranya, Vajiralongkorn (66), kurang dikenal publik Thailand. Dia lebih suka menghabiskan sebagian besar waktunya di luar negeri dan jarang menangani rakyatnya.

Pribadi yang sangat tertutup dan sudah menikah empat kali, Raja Vajiralongkorn mewarisi salah satu monarki terkaya di dunia dan sebuah kerajaan yang tenggelam akibat krisis politik.

Editor : Nathania Riris Michico

Let's block ads! (Why?)

from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2WmAAi8

No comments:

Post a Comment