Pages

Monday, February 18, 2019

Ketika Ma'ruf Ajak Media Jalan 1,5 Km Keliling Ponpes An Nawawi Tanara

SERANG, iNews.id - Calon wakil presiden (cawapres) Ma'ruf Amin melakukan aktivitas tidak biasa saat melakukan konsolidasi pemenangan di pondok pesantren (Ponpes) An Nawawi Tanara miliknya.

Dia menyempatkan diri mengajak wartawan, yang turut menemani berkampanye, berkeliling ponpes. Bahkan, dia berjalan kaki si bawah terik matahawi bersama dengan para wartawan sejauh 1,5 kilometer (km).

BACA JUGA:

Kiai di Bogor Timur Dukung Jokowi-Ma'ruf Usai Lihat Debat Kedua Capres

Emak-Emak di Cirebon Dukung dan Siap Menangkan Jokowi-Ma'ruf Amin

Debat Kedua Pilpres, Ma'ruf Amin: Jokowi Tampil Prima

Tur kecil itu diawali dengan memperlihatkan kediaman ketua umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini. Dia kemudian menjelaskan ruangan-ruangan yang ada dalam rumah.

Dimulai dari ruang tamu di mana dia biasa menerima tamu. Beberapa foto Ma'ruf dengan pembesar agama Islam lain dipajang. "Ini waktu bersama syeikh dari Sudan, waktu saya masih gemuk," kelakar Ma'ruf di lokasi, Serang, Banten, Selasa (19/2/2019).

Ada belasan foto di kediamannya itu, termasuk ketika Ma'ruf aktif menjadi anggota partai politik. Termasuk saat menjadi anggota DPRD DKI Jakarta. Nampak pula pigura besar berisi silsilah pengasuh pesantren.

Menurut dia, rumahnya selalu penuh saat haul atau peringatan. Kebiasaan Nahdlatul Ulama (NU), warga nahdliyin selalu berkumpul di rumah kiai sepuh untuk memperingati hari besar Islam, atau peringatan lain.

Beberapa presiden juga sempat berkunjung ke kediamannya. "Pak Joko Widodo sudah dua kali ke sini. Pak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) pas jadi presiden juga pernah berkunjung ke sini. Pak JK (Jusuf Kalla) waktu zaman Pak SBY juga (berkunjung)," kata Ma'ruf.

Kunjungan berlanjut ke kompleks pesantren di belakang kediaman Ma'ruf. Belasan bangunan berdiri di tanah seluas sembilan hektare itu. Ada seribu lebih santri yang belajar di pondok pesantren itu. Separuh santri dan sisanya santriwati.

Pengunjung menemui masjid besar di tengah kompleks, berdekatan dengan asrama santri laki-laki. Di belakang masjid terdapat pemakaman keluarga yang sempat dikunjungi Ma'ruf.

Editor : Djibril Muhammad

Halaman : 1 2

Let's block ads! (Why?)

from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2SY24wa

No comments:

Post a Comment