
ISTANBUL, iNews.id - Sebuah kendaraan yang mengangkut para imigran menuju ke Yunani jatuh ke sebuah saluran air di Turki, Minggu (14/10/2018). Akibatnya, sebanyak 22 orang, termasuk anak-anak, tewas.
Dilaporkan kantor berita Anadolu, Senin (15/10/2018), truk sedang melakukan perjalanan di jalan raya dekat bandara Izmir saat terbalik dan jatuh ke sebuah kali.
Kewarganegaraan para imigran yang menjadi korban masih belum jelas. Namun, 22 orang dilaporkan tewas dalam kecelakaan itu dan 13 lainnya terluka.
Foto-foto yang ditayangkan televisi Turki menunjukkan, sisa-sisa kendaraan terbalik di saluran besar tersebut dan banyak jasad korban tergeletak di sekelilingnya.
Petugas penyelamat menggunakan derek untuk mengangkat truk ke jalan raya. Berdasarkan foto-foto, bagian belakang truk hanya berupa tempat terbuka, tempat para migran duduk berdesakan.
Editor : Nathania Riris Michico
from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Cfmmbu
No comments:
Post a Comment