Pages

Thursday, January 31, 2019

Sinergi Polri-TNI dalam Fotografi, Cermin Soliditas Membangun Negeri

JAKARTA, iNews.id – Lomba fotografi bertema Soliditas TNI-Polri Membangun Negeri yang digelar Divisi Humas Mabes Polri disambut antusias masyarakat. Dalam waktu satu minggu, 1.680 karya foto dari seluruh Indonesia masuk ke panitia.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Mohammad Iqbal menuturkan, lomba fotografi ini digelar untuk memperlihatkan gambaran hubungan sinergi TNI-Polri. Tidak hanya ucapan atau acara seremonial tapi juga terjadi dalam kehidupan sehari-hari.

“Misalnya dalam menjalankan misi kemanusiaan, operasi gabungan dan dalam kegiatan lainnya. Bahkan dalam setiap tarikan napas, anggota TNI-Polri bersinergi," kata Iqbal di Jakarta, Kamis (31/1/2019).

BACA JUGA: TNI dan Polri Solid, NKRI Terjaga

Iqbal menjelaskan, lomba fotografi dibagi menjadi dua kategori berdasarkan latar belakang peserta, yaitu jurnalis dan umum. Dari 1.680 foto yang diterima, panitia menyeleksi hingga tersisa 174 foto yang kemudian dicetak untuk dipajang di pameran dan diserahkan kepada tim juri.

Pameran berlangsung di lokasi rapat pimpinan (rapim) TNI-Polri 2019 di Auditorium STIK-PTIK, Jalan Tirtayasa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Iqbal menuturkan, bukan tanpa alasan lomba ini ditujukan salah satunya ke jurnalis.

"Kenapa jurnalis? Karena dalam setiap kegiatan yang diadakan TNI-Polri, selalu ada wartawan. Dan yang menarik masyarakat umum ternyata tertarik mengabadikan momen kebersamaan TNI-Polri," ujar mantan Kapolrestabes Surabaya ini.

Polri menggandeng fotografer kawakan Darwis Triadi sebagai ketua tim juri lomba foto tersebut. Anggota tim juri lainnya antara lain Herik Kurniawan dan Masirom dari MNC Media.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Tegaskan Netralitas TNI-Polri di Pemilu 2019

Dari 174 peserta yang fotonya telah diseleksi, juri menentukan tiga pemenang dari kategori jurnalis dan lima pemenang dari kategori umum.

"Pemenang kategori jurnalis ada dari jurnalis foto nasional dan jurnalis foto daerah. Untuk kategori umum ada tiga pemenang dari Kepulauan Riau, Surabaya, dan Magelang. Juga ada dari anggota TNI-Polri yang ikut berpartisipasi," tutur Iqbal.

Para pemenang mendapatkan hadiah uang tunai Rp15 juta untuk juara pertama, Rp10 juta untuk juara kedua, dan Rp5 juta untuk juara ketiga. Hadiah diserahkan Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto secara simbolis kepada para pemenang.

Berikut daftar pemenang:

Kategori Jurnalis :
1. Wawan Hadi Prabowo (Kompas).
2. Rony Muharrman (Antara Riau).
3. Irwansyah Putra (Antara Aceh).

Kategori Umum:
1. Andi Suryanto (Kepri).
2. Mas Rahmad Hidayattullah (Surabaya).
3. 1583_Miftakudin (Magelang).

Favorit Polri:
1. Briptu Muhammad Faisal (Mabes Polri).

Favorit TNI:
1. Wahyu Herdiansyah (TNI AU).

Editor : Zen Teguh

Let's block ads! (Why?)

from iNews.id | Inspiring & Informative kalo berita nya gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2HKhTSz

No comments:

Post a Comment